Tetap berhubungan dengan keluarga dan teman-teman telah menjadi lebih mudah dan lebih cepat berkat smartphone. Namun, terkadang yang menghubungi kita adalah spammer, orang tidak dikenal,telemarketer, dan pemanggil yang tidak diinginkan lainnya. Anda tidak perlu risau terhadap panggilan yang tidak diinginkan. Lakukan blokir nomor telepon.
Ikuti cara di bawah ini jika ingin mem-blokir nomor telepon di smartphone android.
Cara Blokir Nomor Telepon Di Smartphone Android :
Cara Blokir Nomor Telepon smartphone Samsung
- Buka aplikasi Phone/Kontak
- Pilih nomor yang ingin anda blokir, lalu pilih More (kanan atas)
- Pilih Add to Auto-Reject List
- Untuk menghapus atau tambahan suntingan, masuk ke Settings > Call Settings > All Calls > Auto Reject.
Cara Blokir Nomor Telepon smartphone LG
- Buka aplikasi Phone/Kontak
- Pilih/tap icon tiga titik ( kanan atas )
- Pilih Call Settings
- Pilih Reject Calls
- Tap tanda + dan masukkan nomor yang ingin anda blokir
Cara Blokir Nomor Telepon smartphone LG
- Buka aplikasi Phone/Kontak
- Tekan dan tahan nomor telpon
- Pilih Block Contact
- Pilih OK
- Anda bisa menghapus blokir melalui aplikasi People/Phonebook
Selain beberapa cara di atas, anda bisa juga menggunakan aplikasi seperti di bawah ini :
Aplikasi Mr.Number
- Download dan install aplikasi Mr.Number
- Verifikasi negara anda
- Untuk blokir nomor telepon, Tap No atau atau simbol larangan ( bagian kanan atas layar ) untuk mengakses block list
- Jika anda telah blokir nomor, setiap ada panggilan dari nomor yang anda blokir secara otomatis smartphone akan hang-up panggilan tersebut.
- Download dan install aplikasi Call Blocker
- Jalankan aplikasi tersebut. Tap/pilih tombol Blocked Calls
- Tap tombol Add
- Tab Blacklist dan Whitelist akan muncul di layar. Pilih Add Number untuk menambahkan kontak. Anda bisa menambahkan nomor melalui kontak,call log,dan sms log.
Aplikasi Calls Blacklist
- Download dan install Calls Blacklist
- Untuk blokir menggunakan aplikasi ini, cukup jalankan programnya dan tambahkan nomor kedalam tab blacklist
Sekian dulu tutorial cara blokir nomor telepon di android. Jika ada pertanyaan atau ingin menambahkan cara - cara di atas, silahkan beri komentar anda. Terima kasih









0 comments:
Post a Comment