Convert file adalah proses mengubah suatu format file ke format lain, baik itu file audio,images,document,video,dll. Untuk Mengkoversi suatu file,anda memerlukan bantuan software/aplikasi tertentu untuk melakukan convert file. Namun, yang menjadi kendala adalah software/aplikasi konversi yang cocok dan gratis untuk beberapa format file tertentu agak sulit didapat. Jika anda mengalami kendala tersebut, jangan khawatir karena pada artikel kali ini saya akan memberikan Cara Mudah Convert Berbagai Macam Type File Tanpa Aplikasi Secara Online dan gratis menggunakan situs zamzar.com.
Zamzar.com merupakan sebuah website yang menyediakan fitur konversi file secara online dan gratis mulai dari ebook,mp3.video,images,doc,dll. Bagi anda yang ingin mengkonversi suatu file, website tersebut bisa jadi solusi yang tepat.
1. Buka website zamzar.com
2. Klik browse untuk memilih file yang akan di convert atau bisa juga dengan memasukkan url file online yang akan di convert
3. Pilih output file yang akan di convert
4. Masukkan alamat email anda ( hasil convert di kirim ke email yang anda masukkan )
5. Klik Convert untuk memulai konversi file. Tunggu beberapa saat kemudian cek email anda.
Sekian artikel tentang Cara Mudah Convert Berbagai Macam Type File Secara Online. Jika ada pertanyaan silahkan beri komentar anda. Semoga bermanfaat buat anda










0 comments:
Post a Comment